Rabu, 29 Desember 2010

Hal-Hal yang Menyebabkan Komputer Lambat

 Komputer anda lemot (lambat), jangan panik, kesal, dan jangan dibanting komputer anda..

kinerja sistem komputer (PC) maupun noteboook dapat menurun drastis jika tidak memperhatikan faktor yang mempengaruhinya. Walaupun komputer benda mati yang tak bisa berjalan dan belanja ke mall tapi harus mendapatkan perhatian dan perawatan khusus agar selalu stabil, jika rusak berarti anda yang harus ke mall untuk beli komputer baru.

kembali ke toooopiik…..namun jika tidak pada mestinya, jangan kaget jika tiba-tiba komputer anda mendadak mati atau kerjanya sangat lambat. beberapa faktor yang mempengaruhi diantaranya: perlakuan terhadap komputer itu sendiri, pengaturan BIOS yang kurang maksimal, dan manajemen sistem operasi yang kurang teratur.

Yang dimaksud dengan perlakuan komputer adalah: mematikan komputer tidak sesuai prosedur (shutdown), CPU tidak pernah dibersihkan, komputer sering dipindah-pindahkan tempatnya, dan hal-hal yang dapat merusak komputer. Sedangkan yang dimaksud BIOS adalah pengaturannya tidak semaksimal sehingga dapat mengganggu sistem operasi. Jika komputer tidak pernah di-manage secara benar dapat mengakibatkan kinerja sistem operasi akan lambat.

Untuk mengatasi hal itu diperlukan penanganan yang tepat seperti: melakukan Defragmenter secara berkala karena klo keseringan komputer bisa ngadat ya setiap 1-2 bulanlah, memasang software antivirus plus anti spyware, membuang software yang tidak digunakan, tidak memaksakan menggunakan softwareyang berat (memakan memory terlalu banyak atau yang memakan banyak kerja cpu, membuang sampah, dan tindakan lainnya yang mempengaruhi sistem operasi yang digunakan .
Mengenal Sistem Operasi

Sistem Operasi yang berkembang saat ini ada beberapa macam diantaranya:

- Windows (Windows 98, Windows 2000, Windows Me, Windows XP,  Windows Vista windows seven dan denger” sih lagi ada bocoran windows 8)
- UNIX (Linux)
- Macintosh
- OS/2
- Palm OS, dll

Untuk informasi lebih lanjut tentang sistem operasi dapat mengunjungi situs
http://dmoz.org/Computers/Software/Operating_Systems/

Oleh karena banyak yang menggunakan sistem operasi Windows maka di sini akan membahas beberapa faktor yang mempengaruhinya sehingga sistem tersebut menjadi sangat lambat.
Komputer yang kerjanya sangat lamban membuat kita kesal, ditambah lagi komputer sering hang padahal ada pekerjaan yang harus selesai segera mungkin. Semua itu membuat kita stress.
Ada dua faktor yang mempengaruhi kerja sistem komputer yaitu faktor internal dan faktor eksternal.
Faktor Internal

Yang dimaksud dengan faktor internal adalah segala sesuatu yang berhubungan langsung dengan komputer itu sendiri, diantaranya:
- Banyak aplikasi yang terinstal
- Banyak file sampah
- Banyak aplikasi yang terbaca ketika Start Up
- Manajemen Sistem tidak teratur
- Pilih Kinerja atau Penampilan (style)
- Proses Shutdown tidak sesuai perosedur
Faktor Eksternal

faktor eksternal yang dapat menghambat sistem kerja komputer diantaranya:
- Tegangan listrik yang tidak stabil
- Lingkungan yang berdebu
- suhu cpu pun perlu diperhatikan
Faktor Eksternal penyebab sistem komputer lambat
faktor eksternal yang dapat menghambat sistem kerja komputer diantaranya:
Tegangan listrik yang tidak stabil

Ada kalanya tegangan listrik yang ada di rumah kita tidak berjalan stabil alias naik turun. Hal tersebut bisa ditimbulkan oleh penggunaan listrik yang bersama-sama. Misal: menghidupkan televisi, mesin air, lemari es (kulkas), dan komputer secara bersama-sama. Suatu saat mematikan mesin air yang tidak digunakan. Nah, jika kondisinya seperti itu tegangan akan mengalami perubahan naik-turun dan inilah faktor penyebab komputer dan monitor menjadi rusak.

Untuk menghindari hal ini, sebaiknya menggunakan UPS/stabilizer agar ketika listrik mati secara mendadak masih ada aliran listrik dan dapat melakukan shutdown sesuai prosedur.
Lingkungan yang berdebu

Debu yang menempel pada komponen komputer dapat mengakibatkan sistem kerja komputer akan terhambat. Bersihkan menggunakan kuas yang lembut, jangan menggunakan kemoceng karena bulu-bulunya akan rontok sehingga malah memperparah keadaan.

Komputer yang bekerja makin lambat perlu diidentifikasi sedini mungkin agar faktor-faktor penyebabnya dapat diniminalisasi. Oleh karena setiap hari bergelut dengan komputer, sedikitnya harus dapat menangani sendiri jika komputer mengalami masalah. Periksa dulu apa penyebab komputer tersebut menjadi lambat, jika sudah ditemukan faktor pemicunya segera atasi sendiri sebelum meminta bantuan orang lain.
Suhu cpu

Suhu cpu pun harus diperhatikan, karena dapat menghambat proses kerja dan dapat memperpendek usia cpu, apalagi bagi penggila overclock yang mengharuskan cpu harus terjaga suhunya dan membutuhkan pendingin ekstra
Faktor Internal penyebab sistem komputer lambat

Banyak aplikasi yang terinstal
Jika ingin menginstal software sebaiknya yang penting dan dibutuhkan saja, jangan terlalu banyak menginstal software yang tidak digunakan. Hal ini secara otomatis akan mengambil space komputer.

Banyak file sampah
Yang dimaksud file-file sampah adalah: file pada Recycle Bin, cookies, histroy IE, file bak, file temporary, dll).
Ketika menghapus file yang tidak digunakan, tidak secara otomatis file tersebut akan terhapus dari hardisk. Sebenarnya masih tersimpan dalam folder Recycle Bin, dan jika kita ingin mengambil file tersebut masih bisa. Hapuslah file-file dalam Recycle Bin karena seluruh file tersebut masih mengambil ruang hardisk. Pastikan Anda telah memilih file-file yang memang sudah tidak digunakan lagi

Banyak aplikasi yang terbaca ketika Start Up
Beberapa software ketika pertama kali diinstal menyediakan pilihan yaitu: ikon ditambahkan pada Desktop dan ikon ditambahkan pada Taskbar Quick Launch. Sebaiknya tidak perlu meletakkn ikon program tersebut dalam taskbar karena menjadi beban sistem komputer karena harus menyediakan memori tersendiri.
Hal ini akan memperlambat kerja komputer. Aturlah beberapa aplikasi yang memang dibutuhkan dengan cara mengatur konfigurasi. Jalankan menu Start kemudian pilih Run, ketikkan msconfig. Nonaktifkan aplikasi yang tidak diperlukan ketika Start Up.

Manajemen Sistem tidak teratur
Komputer yang sering digunakan juga memerlukan penyegaran, salah satunya adalah dengan cara melakukan Scandisk dan Defragmentasi secara rutin minimal satu bulan sekali. Idealnya satu minggu sekali, tergantung frekuensi penggunaan komputer. Meskipun sesuatu yang sepele, namun sering dilupakan banyak orang. Lakukan Scandisk secara rutin untuk memperbaiki hardisk yang sering crash akibat litrik mati secara mendadak atau hang.

Selain melakukan Scandisk, yang tak kalah pentingnya adalah Defragmentasi secara berkala. Hal ini sangat berguna ketika tingkat penggunaan komputer tinggi. File-file perlu ditempatkan sebagaimana mestinya agar ruang kosong tidak berantakan. Jika ruang penempatan file berantakan bisa mengakibatkan kerja komputer lambat.

Pilih Penampilan (style themes)
Bagi pengguna Windows XP sebaiknya memperhatikan hal ini agar kerja komputer lebih cepat. Memang penampilan Windows XP sangat bagus, ikon-ikon yang ditampilkan berwarna-warni dengan efek mengkilap. Perlu diketahui, tampilan windows yang bagus tersebut membutuhkan memori yang tidak sedikit. Makanya jangan heran bila semakin lama kerja komputer semakin lambat.

Windows XP menyediakan dua pilihan yaitu Adjust for Best Appereance atau Adjust for Best. Jika memilih Adjust for best app maka lebih mengutamakan penampilan sehingga kinerja komputer mememerlukan memori yang lebih. Hal ini berpengaruh pada kinerja komputer. Sedangkan jika memilih Adjust for best performance maka lebih mengutamakan kinerja komputer dibandingkan penampilan sehingga tampilan Windows XP akan nampak seperti biasa tanpa efek bayangan ataupun mengkilap seperi windows versi sebelumnya.

Proses Shutdown tidak sesuai perosedur
Komputer yang sangat lambat bekerja membuat kita kesal dibuatnya, makin hari kian lambat saja. Kadang-kadang komputer langsung hang secara mendadak ketika sedang asyik bekerja. Kita akan mematikan komputer tersebut dengan cara menekan tombol Restart atau Booting. Hal ini dikerenakan kita tidak bisa mematikan komputer melalui proses Shutdown karena semua tombol keyboard tidak berfungsi.

Apabila sering mematikan komputer melalui tombol Booting, lama-lama bisa mengakibatkan sistem operasi tidak berjalan normal dan hardsik akan mengalami kerusakan (bad sector). Hal ini akan memperparah keadaan karena file-file sistem yang ada pada bad sector tidak dapat terbaca, sehingga komputer sering mengalami mati mendadak (hang).
Read rest of entry

Selasa, 14 Desember 2010

Indonesia Butuh Internet yang Memadai

Memasuki era digital, koneksi Internet secara perlahan bergeser menjadi kebutuhan sehari-hari. Segala sesuatu yang bisa dilakukan secara offline kini dapat ditempuh secara online, mulai dari surat-menyurat, transaksi jual-beli, belanja, sampai memesan tiket pun dapat dilakukan di Internet.

Tetapi, tak bisa dipungkiri, koneksi Internet di Indonesia masih pas-pasan. Padahal, menurut Yuswohady, pengamat media sosial, pemasaran, dan manajemen, ada dua elemen penting yang mampu mendorong tingginya penetrasi broadband di Indonesia.

"Pertama, UKM-UKM lokal yang melek teknologi dan Internet. Dari hampir 50 juta UKM di Indonesia, 25 juta di antaranya adalah usaha non-pertanian," katanya di kantornya, Jakarta, Selasa 14 Desember 2010.

"Sehingga, kalau bisnisnya bisa didorong dengan Internet murah, teknologi komputasi awan, ERP (enterprise resources planning), CRM (customer relation manager), maka mereka bisa mengefisiensi biaya dan operasional," ucap Yuswohady.

Dia mengambil contoh negara-negara Asia lain yang relatif lebih maju dari Indonesia. "Di Korea dan Taiwan, UKM-UKM seperti di Indonesia cukup banyak. Namun, mereka melek teknologi dan Internet, sehingga UKM di sana tumbuh pesat. Mereka bisa bersaing dengan usaha-usaha enterprise sekalipun," katanya.

Elemen lainnya: fenomena media sosial. Yuswohady memperkirakan, ke depannya Indonesia akan melahirkan banyak social media enterpreneur (pengusaha di media sosial). "Media sosial seakan menjadi tempat baru bagi pengguna Internet untuk mencari uang. Bukan tak mungkin nantinya mahasiswa malas bekerja di gedung kantor," ujarnya.

Bagaimana tidak, untuk memulai sebuah bisnis kecil, mereka cukup mempunyai modal untuk hosting dan membeli domain. Kemudian, mereka dapat mengembangkan blog atau website tersebut dengan berbagai konten yang powerful dan mempunyai nilai jual.

"Jika sudah mempunyai akun di Facebook atau Twitter, mereka pun bisa mengembangkannya untuk berbisnis. Ini bahkan tanpa modal, sebatas akses Internet saja," pungkas Yuswohady.

sumber : vivanews
Read rest of entry

Seberapa Aman Data Anda?

Banjir, gempa bumi, atau bencana akibat kesalahan manusia hadir dalam berbagai bentuk dan kejadian yang berlangsung beberapa waktu terakhir telah mempertegas kebutuhan bagi kalangan bisnis untuk memiliki rencana disaster recovery (DR) yang komprehensif.

Akan tetapi, bisnis, baik besar dan kecil, seringkali membuat kesalahan dengan tidak memberikan sumber daya dan waktu yang cukup untuk mengevaluasi dampak dari gangguan terhadap sistem dan layanan IT mereka.

Kerugian yang dihasilkan seringkali terjadi secara langsung dengan dua dampak, kerugian finansial akibat tidak tersedianya layanan (downtime) dan kehilangan kepercayaan pelanggan yang bisa berpotensi merusak reputasi bisnis yang bersangkutan.

Kalangan bisnis perlu membuat rencana DR yang efektif dan komprehensif sebagai prioritas. Risiko dari bencana selalu hadir dan DR bahkan lebih vital dalam dunia bisnis saat ini karena meningkatnya ketergantungan terhadap IT untuk mendukung aplikasi yang kritis.

Kegagalan sistem, bencana alam, dan bahkan kesalahan pengguna bisa membuat operasional terhambat dan membawa dampak negatif bagi bisnis. Menyediakan waktu untuk membuat rencana penanggulangan bencana, kejadian, atau krisis dapat menentukan perbedaan antara sukses dan kegagalan setelah terjadi gangguan terhadap bisnis.

Sebuah rencana DR yang efektif mengatasi tidak hanya perlindungan dan pemulihan teknologi, akan tetapi juga termasuk, Orang, Proses, dan Prosedur yang dibutuhkan untuk menghadirkan hasil akhir yang sempurna. Rencana DR juga memungkinkan pengguna mengelola risiko perusahaan, menanggapi potensi gangguan, dan menyelesaikan transaksi bisnis baru sambil melindungi catatan transaksi yang sangat penting bagi bisnis.

Meningkatkan Keberhasilan

Meningkatkan kekuatan dan efektivitas rencana DR, komunikasi, dan keawasan pada level eksekutif dan manajemen IT sangatlah penting. Bahkan, keterlibatan eksekutif tinggi menghasilkan tingkat kesuksesan rencana DR yang tinggi pula.

Pengujian reguler juga dibutuhkan untuk memastikan bahwa rencana DR akan berhasil dan karyawan tahu apa yang akan terjadi bila krisis yang sebenarnya tiba. Sebagai tambahan, uji coba juga memungkinkan bisnis memperbaiki dan mengkustomisasi rencana mereka berdasarkan pada kebutuhan spesifik mereka.

Mereka juga harus mengingat beberapa hal: mengetahui berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mengaktifkan server cadangan; mengetahui bagaimana mengakses data jika mereka tidak berangkat ke kantor, dan di mana mereka bisa mengakses kopi software yang tidak terganggu jika malware telah menginfeksi sistem IT. Waktu yang dihabiskan pada tahap ini untuk menguji coba dan mengatur pilihan recovery dapat memastikan kemudahan recovery bagi bisnis di masa datang.

Otomasi merupakan salah satu faktor kunci keberhasilan. Bagi banyak bisnis, pemulihan sistem merupakan proses manual yang memakan waktu, akan tetapi, menggunakan pendekatan terotomatisasi bisa memulihkan sistem dalam hitungan menit setelah gangguan terjadi dan menghapuskan kesalahan manusia serta tidak tersedianya layanan (downtime).

Sebuah solusi terotomatisasi juga mengetahui bahwa tidaklah selalu mungkin bagi administrator IT untuk mengakses secara fisik sistem yang terpengaruh sesaat setelah bencana, sehingga beberapa aktivitas tertentu harus ditangani dari jarak jauh.

Perubahan di pemulihan bencana

Virtualisasi server telah menjadi teknologi penting pada data center berbasis server saat ini. Ia menerapkan teknologi virtual mesin yang memungkinkan berbagai sistem operasi dijalankan di satu server, yang masing-masing berfungsi secara independen satu sama lain dengan sistem operasinya sendiri.

Penelitian DR Symantec menemukan bahwa 52 persen organisasi yang disurvey di APJ telah mengevaluasi kembali rencana DR mereka terkait virtualisasi server. Lebih lanjut, 37 persen server virtual tidak tercakup dalam rencana DR mereka dan hanya 38 persen membackup lebih dari 90 persen dari sistem virtual mereka.

Dengan semakin meningkatnya kalangan bisnis yang menerapkan teknologi virtualisasi, terdapat kebutuhan yang semakin besar untuk memastikan bahwa aset virtual dan informasi tetap aman dan tersedia kapanpun.

Seberapa aman data Anda?

Pada situasi bisnis yang intensif akan IT seperti saat ini, perencanaan pemulihan bencana merupakan bagian penting dari strategi bisnis yang berhasil. Adalah hal yang penting untuk menjaga rencana DR sebagai dokumen hidup yang selalu up-to-date dan sesuai dengan aturan kebijakan, tren teknologi dan perubahan lain di lingkungan.

Meski tidak ada organisasi yang bisa menjamin daya tahan 100 persen, mengambil langkah-langkah yang tepat melalui perencanaan yang baik akan membantu mereka pulih lebih cepat dan dengan dampak yang paling minimal terhadap operasional bisnis, jika ada gangguan yang terjadi  – baik bencana alam, kesalahan manusia, atau kegagalan sistem.
Read rest of entry

Terilhami Facebook, Mahasiswa Buat Situs Penilai Penampilan

Seorang mahasiswa tingkat dua di Boston University, Justin Doody, begitu terinspirasi setelah menonton 'The Social Network'. Film tentang awal terciptanya Facebook ini mendorongnya untuk membuat situs serupa.

Lantas, dia pun membuat situs yang dinamakan RateBU.com. Meski sama-sama situs jejaring sosial, RateBU punya fungsi berbeda dengan Facebook. Situs ini diciptakan Doody untuk memungkinkan para mahasiswa di Boston University yang menjadi penggunanya bisa saling memberikan penilaian soal penampilan mereka. 
Di Boston University sendiri situs ini langsung populer dan menarik perhatian banyak mahasiswa. Namun demikian, timbul pula kontroversi yang mempertanyakan soal privasi dan tata krama berkaitan dengan kehadiran RateBU. 

"Saya berharap para pengguna menganggap situs ini menarik. Saya tahu, akan ada muncul sedikit kontroversi dari beberapa pihak. Namun saya tidak menyangka, situs ini langsung mendapat perhatian," papar Doody.

Dia mengaku mendapatkan banyak feedback positif, dan sebagian besar pengguna menyadari bahwa RateBU hanyalah untuk lucu-lucuan dan bersenang-senang. "Saya tidak bermaksud membuat situs ini menyakiti siapapun," ujarnya.

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, tak semua orang menyukai kehadiran RateBU. Beberapa mahasiswa lain mengaku tidak menyukai situs ini. "Saya sangat membencinya. Ini mempermalukan saya," ujar salah satu mahasiwa.
Read rest of entry

Jumlah SIM Card Bakal Melampaui Populasi Manusia

Dalam 10 tahun lagi, jumlah SIM Card yang tersebar di seluruh dunia diproyeksi bisa mencapai 50 miliar. Jauh lebih banyak dari populasi penduduk bumi yang cuma berkisar 6 miliar.

Proyeksi ini dikemukakan Ericsson. Vendor jaringan asal Swedia itu memproyeksikan bakal ada 50 miliar perangkat alat telekomunikasi yang saling terhubung pada 2020 mendatang.

"Akan ada 50 miliar perangkat telekomunikasi yang terhubung, bukan cuma antar manusia, tapi antar perangkat saja. Jumlah SIM Card akan lebih banyak dari populasi manusia nantinya," kata Hardyana Syintawati, VP Marketing and Communication Ericsson Indonesia, dalam diskusi broadband di Wisma Ericsson, Jakarta, Selasa (14/12/2010).

Tak perlu lama-lama menunggu hingga 2020. Saat ini saja, sudah banyak orang yang memiliki lebih dari kartu SIM untuk berbagai perangkat telekomunikasi. Mulai dari nomor ponsel utama, ponsel sekunder, hingga beragam gadget lainnya semisal iPad 3G.

Belum lagi, kartu SIM itu juga mulai banyak digunakan untuk kebutuhan lain seperti untuk video surveillence, serta beragam perangkat lainnya. Tren ini terus dicermati Ericsson sebagai peluang bisnis agar bisa terus memasarkan perangkat jaringan telekomunikasi.

"Kami telah menguasai pasar 2G dan 3G. Sekarang kami juga ingin menguasai 4G dengan teknologi LTE (Long Term Evolution). Di negara lain kami sudah jadi market leader, demikian pula di Indonesia. Di negara ini minimal kami bisa menguasai 40% pangsa pasar," pungkas Presiden Direktur Ericsson Indonesia, Mats Ottersredt.

sumber : detikinet
Read rest of entry

Jumat, 10 Desember 2010

6 Hal Terlarang Demi Menghalau Spam

Volume Spam global mungkin menurun, tapi tingkat bahayanya disinyalir naik. Berikut adalah enam hal yang harus dihindari demi menghalau penyebaran spam.

Meski demikian ini bukan alasan untuk menjadi lengah dan tidak lagi melakukan prosedur keamanan yang dibutuhkan.

Nah, berikut adalah enam hal yang menurut Symantec sebaiknya tidak dilakukan oleh pengguna internet. Larangan ini perlu untuk menghalau penyebaran spam.

1. Membuka lampiran dari email yang tidak dikenal


Jangan tergoda untuk membuka lampiran pada email yang terlihat mencurigakan. Kadang lampiran itu memang punya nama yang menggoda, namun bisa jadi isinya adalah program jahat.

2. Membalas spam

Mungkin karena kesal atau alasan lain, pengguna bisa tergoda untuk membalas email spam dengan sumpah-serapah atau permintaan untuk tidak dikirimi email lagi.

Hati-hati, karena biasanya alamat yang digunakan itu adalah palsu dan jika dibalas justru akan melahirkan lebih banyak spam lagi ke Inbox.

3. Isi Form via Email


Trik pencurian data yang sering dilakukan adalah meminta calon korban mengisi data pribadi lewat form yang ada di email, atau form yang link-nya ditampilkan dalam email.

Symantec mengatakan, perusahaan terkemuka tidak mungkin meminta informasi pribadi Anda melalui email. Jika ragu, hubungi perusahaan itu lewat jalur resmi terpisah. Jangan mengklik atau copy-paste dari link dalam pesan.

4. Membeli produk atau jasa dari pesan spam


Meskipun produk atau jasa itu terdengar menarik, sebaiknya jangan mencoba untuk melakukan pembelian produk atau jasa yang ditawarkan lewat spam. Hal ini hanya akan mendorong orang untuk terus menggunakan spam.

5. Membuka pesan spam

Jika sebuah pesan sudah jelas adalah spam, misalnya karena ditandai oleh Spam Filter yang digunakan, ini artinya pesan itu memang sudah seharusnya dibuang.

6. Meneruskan Email Berantai


Banyak peringatan soal virus, bahaya keamanan dan hal-hal lain yang disebarkan lewat email. Karena ada kemungkinan hal semacam itu hanya kabar burung (hoax) belaka, sebaiknya jangan ikut-ikutan mengirimkan pesan berantai.
Read rest of entry

Twitter, Sasaran Pendukung WikiLeaks Berikutnya?

Para dedemit maya yang mendukung WikiLeaks mulai bergerilya menghantam sejumlah lawan situs whistleblower tersebut. Satu per satu pihak yang dianggap berseberangan dengan WikiLeaks diserang balik. Apakah Twitter juga bakal ketiban pulung?

MasterCard dan Visa menjadi contoh konkret panasnya amarah hacker yang mendukung WikiLeaks ini. Kedua situs perusahaan jasa keuangan dunia itu diserbu lantaran tak mau memproses lalu lintas sumbangan ke WikiLeaks.

Hasilnya, dalam waktu yang berdekatan situs MasterCard dan Visa dibobol dan dibikin mati suri, jadi tidak bisa diakses pengguna.

Lalu ada Post Finance, bank Swiss yang membekukan akun bank pendiri WikiLeaks Julian Assange. Mereka pun tak luput dari serangan pembalasan para pendukung WikiLeaks ini.

Nah, selain perusahaan-perusahaan jasa keuangan tersebut, WikiLeaks disebut-sebut juga dimusuhi oleh Twitter. Tanda-tandanya terlihat dari tidak munculnya subyek terkait WikiLeaks sebagai trending topic di situs mikro blogging itu.

Padahal banyak pihak berkeyakinan bahwa suara dukungan terhadap WikiLeaks begitu menggema beberapa waktu belakangan. Namun anehnya, nama WikiLeaks tak muncul sebagai yang populer.

Tak ayal, kecurigaan pun muncul jika Twitter memang sengaja meredam hegemoni WikiLeaks di situsnya. Jadi bukan tidak mungkin jika nantinya Twitter juga bisa jadi target serangan berikutnya dari para hacker pendukung WikiLeaks.

Twitter sendiri sejatinya sudah membantah tuduhan penyensoran yang disengaja tersebut. Dikutip detikINET dari Guardian, Kamis (9/12/2010), mereka berkilah jika subyek yang muncul di trending topics merupakan hal yang dikicaukan ketika saat itu juga alias real time, dan bukanlah di waktu sebelumnya. Makanya, WikiLeaks tidak mendapat tempat di trending topic.

Wikileaks menjadi fenomenal setelah membocorkan ribuan kawat diplomatik rahasia milik Amerika Serikat. Aksi situs ini boleh saja ditentang oleh pemerintah AS, namun rupanya aksi WikiLeaks didukung oleh para peretas.

Ya, kita lihat saja bagaimana tanggapan para dedemit maya pendukung WikiLeaks ini. Apakah percaya atau tidak dengan alasan Twitter?

detikinet
Read rest of entry

Selasa, 23 November 2010

Mouse bentuk Pulpen

KOMPAS.com - Selama ini bentuk mouse terbilang standar dengan bentuk oval, namun Genius menawarkan mouse berbentuk pulpen. Dengan bentunya yang ramping, pengguna dapat mengoperasikan kursor komputer layaknya menulis sehingga tidak harus selalu mencengkeram mouse di atas meja.
Perangkat ini tidak hanya berfungsi sebagai mouse saja, namun juga bisa menjadi presenter. Saat presentasi, penggunanya langsung bisa memanfaatkannya untuk mengatur tampilan Power Point di layar. Praktis bukan.
Apalagi, Pen Mouse menggunakan koneksi nirkabel melalui gelombang 2,4 GHz yang bisa terhubung hingga jarak 10 meter. Tinggal colok dongle ke konektor USB, dan aktifkan Pen Mouse. Lebih lanjut lagi, unit ini memiliki fungsi hemat daya dan sensor deteksi otomatis, sehingga pada saat tidak digunakan, Pen Mouse akan langsung merubah mode menjadi sleep mode. Dan untuk kembali menggunakannya, cukup tekan tombol apa saja untuk aktivasi.
Pen Mouse juga memiliki teknologi optical sensor 1200DPI sehingga memberikan kenyamanan ketika menggunakannya karena dapat digunakan pada lingkungan kerja manapun, tidak harus di tempat datar. Desain multi fungsi juga ditambahkan pada unit ini, Anda dapat menggunakannya pada resolusi 400/800 dan 1200 DPI untuk mencapai kemampuan ergonomic maksimal.
Untuk kenyamanan kebutuhan browsing web atau dokumen, Pen Mouse mengembangkan fungsi auto-induction, Yang akan mengenali secara otomatis X axis dan Y axis dan melacak untuk bertindak, sehingga mengurangi rasa pegal pada jari ketika penggunaan dalam waktu lama atau tekanan yang terlalu sering.
Pen Mouse berfiturkan interface yang cocok digunakan untuk pengguna kidal ataupun normal, pengguna dapat menyesuaikan untuk setiap posisi pemegangan sehingga mendapatkan posisi yang nyaman untuk mereka melalui built-in UI dan ini dapat membantu untuk mengurangi ketegangan pada pergelangan tangan.
Harga satu unit Pen Mouse 44,9 dollar AS atau sekitar Rp 400 ribuan. Perangkat ini hanya bekerja pada komputer dengan sistem operasi Windows XP/Windows Vista/Windows 7.
Read rest of entry

Jumat, 12 November 2010

Notebook Bambu, Ketika Alam dan Teknologi Menyatu

Asus kembali merilis koleksi notebook bambu miliknya. Vendor asal Taiwan ini ingin menunjukkan bahwa komputer jinjing juga peduli dengan lingkungan. 

Notebook bambu Asus generasi kedua ini bertajuk U43Jc Bamboo Series. Mengusung desain eksterior bambu coklat tua, produk ini diklaim tidak diproses secara berlebihan untuk mempertahankan tampilan yang alami serta karakter dan kelenturannya.

Juliana Chen, Business Development Manager Asus Indonesia, mengatakan, dipilihnya bambu di sini bukan tanpa alasan, melainkan sudah melalui riset yang mengidentifikasikannya sebagai sumber daya yang cepat diperbaharui.

Sementara dari sisi dapur pacu, notebook Bambu mengusung Intel Core i5-460M, NVidia GeForce G310M 1GB, dan RAM 2GB DDR3.

Alhasil, tampilan di layar LCD Zero Bright-Dot-nya pun diklaim dapat menghasilkan gambar yang jernih. Ditambah lagi dengan speaker Altec Lancing dengan SRS Premium Surround Sound untuk memperkuat sisi suara.

Adapun baterai 8 sel Li-Ion 5600 mAh yang dibenamkannya mampu mempertahankan
notebook setebal 19 mm ini lebih dari 10 jam.

Berikut spesifikasi U43Jc Bamboo Series:

- OS Windows 7 Home Premium
- Intel Core i5-460M
- Chipset Intel HM55 Express
- VGA NVidia GeForce G310M 1GB
- LCD 14 inch
- RAM 2GB DDR3
- HDD 500 GB
- USB 3.0
- Berat 2,1 kg
- Harga USD 1.209
Read rest of entry

Mozilla F1, Sharing Konten via Firefox

Sharing konten maupun update status ke Facebook atau Twitter, kini bisa dilakukan via browser Mozilla Firefox. Caranya cukup install add-on bernama Mozilla F1 berikut.

Dengan add-on tersebut, pengguna dapat melakukan sharing konten ke situs jejaring sosial secara cepat dan aman. Setelah mengunduh add-on F1, ikon kecil di kanan atas browser Firefox langsung muncul. Klik ikon tersebut untuk memunculkan Mozilla F1.

pengguna bisa langsung sharing halaman web yang mereka inginkan atau menulis status ke jejaring sosial. Sayangnya baru ada tiga akun yang bisa digunakan untuk sementara ini: Twitter, Facebook dan Gmail. Mozilla beralasan karena ketiga akun tersebut adalah yang paling populer saat ini.

Add-on ini dikembangkan oleh grup bernama Mozilla Messaging. Pengguna yang berminat dapat langsung mencarinya di add-on Firefox, atau pada link berikut.
Read rest of entry

Selasa, 09 November 2010

Enam pemicu kanker yang kontroversial

Gaya hidup modern makin mendekatkan manusia pada penyakit kanker, yakni pertumbuhan sel tidak normal yang sering berujung pada kematian. Banyak produk dan bahan kimia yang dikambinghitamkan sebagai pemicu, namun tidak semuanya bisa dibuktikan.


Pembuktian penting dilakukan untuk menghindari ketakutan yang berlebihan terhadap teknologi dan kemajuan ilmu pengetahuan. Bagaimanapun sisi lain dari moderisasi telah mempermudah dan meningkatkan kualitas hidup manusia.

Dikutip dari US News, Senin (25/10/2010), beberapa pemicu kanker yang sempat heboh namun masih menyimpan kontroversi adalah sebagai berikut.

  1. Pemanis buatan

    Pengujian pada tikus membuktikan pemanis buatan cyclamate memicu kanker kandung kemih, sehingga penggunaannya pada minuman bersoda dilarang oleh FDA. Belakangan, pengganti cyclamate yakni saccharin juga menyebabkan tumor pada tikus meski tidak sampai dilarang penggunaannya.

    Meski cyclamate tetap dilarang sampai sekarang, saccharin akhirnya dinyatakan aman pada tahun 2000 karena tidak ada cukup bukti dapat menyebabkan tumor pada manusia. Demikian juga dengan pemanis buatan aspartam pada minuman berenergi, belum pernah dibuktikan memicu kanker pada manusia.

  2. Obat kumur
    Akhir tahun 1970-an, muncul dugaan obat kumur yang mengandung ethanol bisa memicu kanker mulut. Bahan antibakteri tersebut dinilai sama berbahayanya dengan racun karsinogenik atau penyebab kanker dalam rokok.

    Karena tidak ada cukup bukti, American Dental Association menyatakan alkohol aman digunakan dalam obat kumur asal tidak ditelan dan digunakan sesuai anjuran. Jika punya riwayat keluarga yang terkena kanker mulut atau merokok, saat ini banyak tersedia obat kumur yang bebas alkohol.

  3. Obat antikolesterol statin

    Dugaan pemicu kanker muncul dalam penelitian pada tahun 2007. Penggunaan lovastatin, simvastatin, pravastatin, fluvastatin, dan atorvastatin dalam dosis tinggi cenderung meningkatkan risiko kanker payudara, usus besar dan prostat.
    Tinjauan terhadap 15 uji klinis pada tahun 2008 menegaskan bahwa risiko kanker meningkat pada pengguna statin. Namun menurut kajian tersebut, kanker ternyata lebih berhubungan dengan kolesterol itu sendiri dan bukan dengan penggunaan obat statin.

  4. Telepon seluler

    Heboh radiasi ponsel yang diduga memicu kanker dimulai tahun 1993 saat seorang pria menggugat perusahaan ponsel atas kanker otak yang dideritanya. Sejak saat itu, jutaan dolar telah dihabiskan untuk meneliti kebenaran klaim tersebut.

    Penelitian terbesar tentang radiasi ponsel dilakukan oleh WHO dalam 10 tahun terakhir dengan melibatkan 13.000 orang dewasa. Hasilnya, penggunaan ponsel hanya sedikit meningkatkan risiko pada jenis kanker otak glioma dan bukan jenis kanker otak yang lain.

  5. Bra
    Tahun 1995, sebuah tulisan berjudul Dressed to Kill menggugat kebiasaan memakai bra pada perempuan moderen. Racun kimia yang terkandung dalam bra diduga meningkatkan risiko kanker payudara jika terlalu sering digunakan.

    Meski klaim itu belum pernah dibuktikan secara ilmiah, beberapa pakar dari American Cancer Society mengatakan penggunaan bra memang membuat jaringan payudara lebih padat. Baru-baru ini terungkap, kepadatan jaringan payudara berhubungan dengan meningkatnya risiko kekambuhan kanker.

  6. Parfum, deodoran dan mie instan
    Ada kesamaan pada ketiga produk tersebut yakni sama-sama menggunakan paraben meski dalam fungsi yang berbeda. Apabila tertelan atau terhirup, paraben akan bekerja seperti hormon esterogen di dalam tubuh manusia sehingga meningkatkan risiko kanker payudara.

    American Cancer Society mengatakan 99 persen manusia sebenarnya terpapar oleh paraben setiap hari, namun hingga kadar tertentu bahan tersebut aman bagi manusia. Penelitian tahun 2002 membuktikan, tidak ada bukti peningkatan risiko kanker pada pengguna parfum dan deodoran.


Read rest of entry

Riset: Obesitas Menular Lewat Jejaring Sosial

Transisi dari normal ke obesitas, dipengaruhi jumlah kontak sosial yang mengalami obesitas


Sebuah riset yang dilakukan oleh sekelompok ilmuwan Harvard mengungkap bahwa obesitas atau kegemukan merupakan salah satu 'penyakit menular'. Dan obesitas ternyata juga bisa menular melalui medium jejaring sosial.


Seperti dikutip dari Science20.com, penelitian yang menggunakan pemodelan matematis itu, mengungkapkan bahwa peningkatan jumlah orang yang mengidap obesitas di Amerika Serikat pada dekade terakhir diakselerasi juga oleh situs jejaring sosial.

Menurut Hill,mahasiswa Program for Evolutionary Dynamics, Biophisycs Program, Harvard-MIT Division of Health Science and Technology, Harvard, kini, di AS saja tingkat obesitas penduduknya telah mencapai sekitar 34 persen. Angka itu bisa naik hingga di atas 42 persen. Adapun penelitian ini memanfaatkan data-data dari Framingham Heart Study.

Hill merinci, bahwa orang-orang AS yang tidak mengalami obesitas memiliki 2 persen kesempatan untuk menjadi obesitas. Namun angka itu akan bertambah lagi 0,4 persen setiap satu kontak sosial yang dimilikinya.

Artinya, bila ada lima kontak di jejaring sosial yang mengalami obesitas, maka sudah cukup untuk menggandakan resiko menjadi obesitas. "Lebih gampang untuk mengalami kelebihan berat badan ketimbang menguruskan badan," Hill menambahkan.

Kemungkinan terjadinya transisi dari seseorang yang tidak obesitas menjadi obesitas, ternyata dipengaruhi oleh jumlah kontak sosial yang mengalami obesitas. Sebaliknya, hal itu justru tidak terkait dengan jumlah kontak yang mengalami obesitas. 

Sementara, kemungkinan untuk bisa mengurangi berat badan tidak tergantung dengan jumlah kontak sosial yang mengalami oebsitas maupun kontak yang tidak mengalami obesitas.


Penyebaran obesitas ini, diklaim telah menyebar melalui jejaring-jejaring sosial, lewat transfer dari orang ke orang. Sementara obesitas yang terjadi bukan akibat interaksi sosial (non-sosial), terjadi akibat makanan yang tak sehat dan gaya hidup serba mudah.

David G. Rand, ilmuwan Program for Evolutionary Dynamics dan Department of Psychology and Berkman Center for Internet & Society, Harvard, mengatakan  walaupun transmisi non-sosial obesitas masih merupakan komponen penting dalam penyebarannya, namun transmisi sosial dari obesitas tumbuh demikian cepat pada empat dekade belakangan.

"Hasil penelitian kami mengatakan bahwa norma-norma sosial tengah mengubah kecenderungan orang yang sebelumnya menjadi obesitas akibat mekanisme non-sosial. Dan efek yang ditimbulkan oleh seorang penderita obesitas kepada kontaknya yang non-obesitas, juga semakin tinggi," kata Rand.

Bila teori ini benar, agaknya cukup simpel bila ingin tetap memiliki tubuh yang langsing. Jangan berteman dengan orang gendut di Facebook Anda atau di jejaring sosial lainnya. 
Read rest of entry

Wow, Teknologi 3D akan hadir di Ponsel

Film, video game dan televisi sudah akrab dengan teknologi canggih 3D. Kini, layar ponsel juga akan bisa menampilkan gambar dalam bentuk tiga dimensi. Sharp Electronics akan meluncurkan perangkat yang mampu menampilkan gambar 3D tanpa membutuhkan kacamata. Ponsel tersebut akan  menggunakan sistem operasi Android milik Google. Awalnya, smartphone canggih ini akan dirilis di Jepang.

Menurut keterangan blog teknologi Engadget, ponsel tersebut akan muncul pada bulan Desember atau Februari tahun depan. Ponsel Galapagos OO3SH akan memiliki fitur layar sentuh sedangkan Galapagos OO5SH menggunakan keyboard slide-out.

Kedua ponsel ini menampilkan layar 3,8 inci. 3SH memiliki kamera 9,6 MP sedangkan 5SH mengusung kamera 8MP. Kemampuan 3D di ponsel mungkin tidak berdampak banyak dalam penggunaan, namun blog jejaring sosial Mashable menilai bahwa smartphone ini condong ke perangkat hiburan portabel dibandingkan Ponsel. Ponsel tersebut mungkin dapat memanfaatkan beberapa game 3D yang diperuntukkan bagi Android.

Read rest of entry

Dengan LifeStraw, Air Comberan atau Lumpur Siap Diminum

Bisa kah kita meminum air berlumpur atau mungkin air comberan? Bagaimana rasanya? Dengan LifeStraw, semua air bisa diminum dengan cara menyedot langsung dari alat ini.

LifeStraw adalah sebuah teknologi penyaringan air dengan menggunakan metode nano filtering. Dengan skala 0,2 mikronano semua bakteri, virus dan parasit akan terfilter sehingga air aman untuk dikonsumsi walaupun tanpa direbus terlebih dahulu.


LifeStraw sendiri saat ini memiliki dua model: Personal dan Family. Untuk personal, LifeStraw mampu menyaring 700 liter air. Cukup untuk satu orang selama satu tahun. Sedangkan yang family bisa memproduksi air hingga 18.000 liter air. Ini cukup untuk memenuhi kebutuhan air satu keluarga hingga 3 tahun.

"Karena tidak ada spare part yang harus diganti, maka alat ini bisa dipergunakan dalam jangka waktu lama. Dengan asumsi kebutuhan air sekeluarga rata-rata 20 liter per hari, maka dengan kapasitas 18.000 liter maka cukup untuk 3 tahun," jelasnya.


Materi Logam Berat Belum Lenyap

LifeStraw memang bisa menghilangkan 99,9 persen bakteri, virus dan parasit. Namun untuk material logam berat, alat ini belum bisa.

"Dengan direbus pun, material logam berat masih tetap ada. Sampai saat ini belum ada teknologi yang mampu menyaring logam berat dari air yang kita konsumsi. Tapi untuk bakteri, virus dan parasit bisa disaring," jelasnya.

Sedangkan untuk rasa dan bau, Aidil mengaku ada perbaikan. "Untuk rasa dan bau kita mampu perbaiki. Walaupun tidak 100 persen tidak bau dan berwarna namun alat ini mampu memperbaikinya," kata Aidil.

Karenanya, Aidil menyarankan penggunaan LifeStraw sebaiknya untuk sumber air yang biasanya  dipakai oleh masyarakat. Seperti air sungai, air hujan atau air tanah. Karena untuk penggunaan air-air ekstrim seperti air lumpur dan air selokan itu tidak setiap saat.

"Itu kan untuk kondisi darurat jika tidak ada sama sekali sumber air yang biasa. Tapi prinsipnya LifeStraw bisa membuat air tersebut aman dan layak untuk dikonsumsi," tukasnya.

detikInet
Read rest of entry

Convert .flv ke .mp3

Read rest of entry

Minggu, 24 Oktober 2010

3 Tahap Membuka Password Windows dengan Ubuntu

Lupa memang masalah yang biasa dihadapi manusia. Jika lupa password login Windows, ada cara untuk memulihkannya dengan menggunakan sistem operasi Ubuntu Linux.

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah membuat Live CD atau Live USB Flashdisk Ubuntu Linux. Ubuntu Live ini akan digunakan untuk booting ke sistem dan melakukan prosedur yang dibutuhkan untuk membongkar password Windows tadi.

Cara paling mudah untuk melakukan itu adalah dengan men-download UNetBootin dan menjalankannya. Aplikasi sederhana ini akan men-download versi Ubuntu yang dipilih dan melakukan instalasi pada flashdisk yang Anda siapkan.

Tahap kedua adalah menginstall utility Open Source bernama chntpw. Hal ini dilakukan dari Ubuntu dengan menjalankan Synaptic Package Manager.

Untuk bisa mendapatkan chntpw, Synaptic Package Manager harus diarahkan untuk melihat pada penyimpanan aplikasi Universe. Hal itu bisa dilakukan dengan mengklik menu Settings > Repositories pada jendela Synaptic. Kemudian, centang pilihan 'Community-maintained Open Source software (universe)' dan klik Close.

Setelah itu, klik tombol Reload dan Synaptic akan men-download informasi paket terbaru dari Universe. Setelah selesai, ketikkan chntpw pada kotak Quick Search.

Jika sudah muncul, centang kotak di sisi tulisan chnptw, pilih 'Mark for Installation'. Lalu klik Apply untuk menginstalnya.

Tahap ketiga adalah mengubah password Windows dengan chntpw.

1. Mount hardisk / drive yang berisi instalasi Windows Anda
2. Buka hardisk itu (klik Places) dan catat label drive yang muncul pada menu bar jendela file browser
3. Buka jendela Terminal (Applications > Accessories > Terminal)
4. Ketik perintah berikut pada Terminal:
cd / media
ls
5. Ketik: cd [label hardisk yang tadi Anda catat]
6. ketik: cd WINDOWS/system32/config
7. Untuk mengubah password Administrator, ketikkan perintah: sudo chntpw SAM
8. Akan muncul beberapa perintah yang bisa Anda pilih, perintah paling aman adalah membuat password jadi kosong. Lakukan ini dengan menekan angka '1', lalu tekan 'y' untuk konfirmasi
9. Pilih '2' untuk mengubah password ke kata tertentu, namun hal ini memiliki risiko error lebih besar
10. Untuk mengubah password user lain (non-administrator), ketikkan perintah berikut (dari Terminal): sudo chntpw –u [nama user] SAM.
Read rest of entry

Beberapa Software di Balik Perkasanya Facebook

Facebook memang terbukti sebagai situs jejerang sosial terbesar di seluruh dunia, dengan jumlah warga lebih dari 500 juta bukanlah perkara mudah untuk merawatnya. Untuk itulah dibutuhkan software pendukung yang memadai.Sebagai situs jejaring sosial yang paling digandrungi, Facebook memang memiliki aktifitas yang cukup tinggi. 
Facebook melayani sedikitnya 570 miliar page view setiap bulannya.

Selain itu, tercatat sekitar 3 miliar foto diupload setiap bulannya oleh seluruh pengguna. Hal itulah yang membuat Facebook memiliki jumlah server cukup besar, yakni sekitar 30 ribu server yang ada hingga 2009 lalu.

Selain perangka keras yang mendukung, kelangsungan hidup Facebook juga tak lepas dari peran serta software pendukung seperti:

Memcached, sebuah software yang bertugas untuk mendistribusikan cache memory di dalam Facebook. Konon, Facebook telah menggunakan aplikasi ini selama beberapa tahun. Namun tentunya dengan beberapa penyesuain terhadap kebutuhan saat ini.

HipHop for PHP, aplikasi ini bertugas untuk mengkonversi bahasa pemrograman PHP menjadi C++. Sehingga akan mempercepat pengolahan data di dalam Facebook.

Haystack, inilah aplikasi yang bertugas mengurusi storage foto di dalam database Facebook. Sebagai informasi, Facebook memiliki 80 miliar foto dengan beragam resolusi. Jadi dibutuhkan aplikasi yang benar-benar tangguh untuk mengeolanya.

Selain ketiga software tersebut, Facebook juga memiliki beberapa aplikasi lain seperti BigPipe, Cassandra, Scribe, Hadoop and Hive, Thrift, dan Varnish. Semua piranti lunak tersebut digunakan untuk menjaga kelangsungan Facebook hingga saat ini.
Read rest of entry

5 Fakta Menarik Seputar Nintendo

Sebagai salah satu perusahaan game tertua di dunia, Nintendo menyimpan sejumlah fakta menarik yang jarang diketahui para gamer.

1. Nintendo dimulai dengan nama Hanafuda company
Nintendo memang terbilang sebagai salah satu perusahaan game tertua di dunia. Dimulai pada tahun 1889 dengan nama Hanafuda company, Nintendo memulai bisnis game dengan menjajakan kartu permainan.

2. Shigeru Miyamoto selalu menggunakan sepeda
Salah satu tokoh penting dalam kesuksesan Nintento adalah Shigeru Miyamoto. Pria ini telah cukup lama bekerja untuk Nintendo sebagai Game Director di sejumlah game ternama seperti, Mario, Donkey Kong dan The Legend of Zelda.

Meski menyandang gelar sebagai direktur, namun Miyamoto tidak memiliki mobil dan selalu menggunakan sepeda untuk pergi ke kantor.

3. Mario sebagai 'Jumpman'
Mario adalah karakter yang paling populer di kalangan pengguna Nintendo. Namun ternyata sebelum memiliki nama resmi sebagai Mario, tokoh ini dikenal dengan sebutan Jumpman.

4. Tewasnya Gunpei Yokoi
Nama Gunpei Yokoi mungkin terdengar sangat asing saat ini. Namun tahukah Anda bahwa pria inilah yang menciptakan konsol game genggam, Game Boy. Yokoi tewas dalam sebuah kecelakaan mobil, dan sejak itu pula nama Game Boy berangsur di kalangan gamer.

5. Nintendo sempat harmonis dengan Sony
Saat ini Nintendo dan Sony saling berkompetisi sebagai rakasasa game asal Negeri Sakura, namun ternyata kedua perusahaan tersebut pernah bekerjasama dalam pembuatan Playstation generasi pertama.
Read rest of entry

'Detektif' Microsoft Selidiki Penjual PC

Microsoft menyatakan siap melakukan tindakan tegas pada penjual PC yang memberikan software bajakan pada pembeli yang bermaksud membeli software asli. Hal ini diklaim agar penjual yang jujur tetap terlindung.
Dalam kampanye ini, Microsoft akan menyebar penyelidik swasta untuk melakukan pembelian komputer baru. Penyelidik akan membeli komputer baru secara acak dan menguji apakah software-nya asli dan bukan bajakan.

Jika terbukti asli, sang penjual akan mendapatkan penghargaan dari Microsoft. Tapi kalau tidak, surat tuntutan hukum --atau laporan ke Kepolisian-- yang akan sampai di meja penjual.

Microsoft mengatakan telah beberapa tahun ini melakukan pendekatan edukatif pada para penjual. "Tapi, kami juga menyadari kebutuhan akan tindakan yang lebih 'tegas' perlu dilakukan, guna melindungi pembeli dari masalah keamanan dan virus yang dengan bebas ikut terbawa di dalam software bajakan," ujar Jonathan Selvasegaram, legal advisor for Intellectual Property Microsoft.

Menurut Selvasegaram, konsumen saat ini perlu berhati-hati saat membeli PC. Jangan sampai, tukasnya, pembeli mendapatkan piranti lunak bajakan yang bisa menimbulkan risiko keamanan dan legal.

"Para dealer komputer yang menjual dan menginstal software bajakan semakin membuat sulit kondisi kami untuk melakukan bisnis, di mana kami sudah berkomitmen untuk hanya menjual software asli. Kami selalu menyarankan pelanggan kami untuk tidak mengambil risiko dengan membeli PC yang terinstal dengan software bajakan," tutur Winston Kim dari Software Boutique.. 

Menurut Winston, penggunaan MS Genuine OS dan aplikasi Office akan memastikan kompatibilitas software dan terjamin dari segi keamanan. "Kami juga memiliki tanggung jawab untuk mengedukasi para pelanggan mengenai ini. Dengan MS Genuine OS, ada berbagai macam layanan teknis yang ditawarkan kepada pelanggan. Pelanggan akan merasakan ketenangan karena akan menerima update terbaru secara teratur dari sistem MS. Dengan demikian, kinerja dari keseluruhan sistem dapat terus meningkat dan tentunya akan memberikan pengalaman komputasi paling memuaskan," ia menambahkan. 
Read rest of entry

Minggu, 19 September 2010

Virus 'Here you Have' Hantam Anti-Virus

Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA), Comcast, AIG, Disney, dan Proctor & Gamble,diserang virus komputer baru yang mampu melemahkan bahkan menghapus software anti-virus dan software keamanan di komputer.

McAfee labs, mencatat virus tersebut menyebar melalui email dengan subjek 'Here you have' atau juga dalam bentuk subjek email 'Just for You'. Pemilik email yang mendapatkan email tersebut diminta untuk mengklik sebuah link yang terdapat dalam email tersebut.

Virus tersebut bersembunyi dibalik link yang mengklaim berisi  dokumen PDF. Tapi apabila diklik, maka penguna takkan terhubung ke file PDF.

McAfee, seperti dilansir PCWorld, Jumat (10/9/2010), melaporkan bila link berisi file PDF tersebut di-klik maka justru akan menggiring pemilik email ke file dengan ekstensi .scr yang akan membuat virus tersebut melompat ke komputer pemilik email. Bila terinfeksi maka secara otomatis virus akan menginstal CSRSS.EXE ke direktori Windows.
Virus ini kemudian mencoba untuk men-download file dan mencoba untuk menghapus software keamanan, termasuk anti-virus

Ahli keamanan McAfee menganjurkan untuk mencegah masuknya virus, langkah yang harus dilakukan pengguna, sebaiknya tak meng-klik setiap link dari email yang mencurigakan, meskipun mengenal pengirim email tersebut. McAfee juga menyatakan telah mengupdate perangkat pengamanannya untuk menghalau virus 'Here you have' tersebut.

Selain McAfee, Norton dan perusahaan keamanan lainnya serta Microsoft Security essentials juga menyatakan telah melengkapi produknya untuk mengantisipasi seranga 'Here You Have'.
Read rest of entry

Waspadai Kata 'Free' di Mesin Pencari


Pencarian kata 'Free' di mesin pencari disinyalir berhubung dengan program-program jahat. Pengguna internet diminta berhati-hati bila mencari kata dengan kata kunci 'free'.

McAfee, seperti dilansir ZDnet, Jumat (16/9/2010) mengungkapkan pencarian free konten akan membawa pengguna ke situs-situs 'sarang' malware. Dicontohkan, pencarian 'free music ringtone'. Kata tersebut berisiko 300 persen menyebabkan pengguna terinfeksi virus.

Malware, lanjut McAfee, juga menemukan bahwa sejumlah link yang menawarkan  free download terhubung dengan kelompok kejahatan cyber.

Malware sendiri merupakan program jahat yang diciptakan untuk mencari kelemahan software dan kemudian menyalahgunakannya demi kepentingan jahat. Umumnya malware diciptakan untuk membobol atau merusak suatu software atau sistem operasi.

Sebelumnya menurut Panda Security, Sekira 25 persen penyebaran malware masih melalui perangkat-perangkat yang memiliki koneksi USB. Perangkat yang mudah menjadi media penyebaran program-program jahat tersebut diantaranya ponsel, flashdisk, eksternal hard disk, pemutar MP3, dan kamera digital.

Data Panda juga menyebutkan bahwa teknik pendistribusian Malware melalui perangkat USB sangat efektif. Dari sekira 10.470 perusahaan di 20 negara hampir 48 persennya terserang sejumlah jenis malware. dan tentu saja infeksi dilakukan melalui perantara USB.
Read rest of entry

66% PC Windows Tak Bisa Gunakan IE9


Microsoft baru saja meluncurkan browser terbarunya Internet Explorer 9 versi beta. Tapi, browser terbaru Microsoft tersebut takkan bisa digunakan oleh mayoritas pengguna OS Windows XP.

Dengan demikian IE9 takkan digunakan oleh lebih dari dua pertiga pengguna PC. Sebab pada Agustus 2010, jumlah pemakai XP masih menguasai pasar OS Windows yakni 66,7 persen PC Global. Sementara pengguna Vista berkisar antara 15,3 persen sedangkan Windows 7 masih berkisar 17,4 persen. Sedangkan untuk OS Windows lawas seperti 2000, Windows 98 dan Millenium jumlah pengguna sudah sangat sedikit.

"Itu hanyalah masalah dalam pertumbuhan, setidaknya untuk 12 sampai 18 bulan ke depan lebih banyak perusahaan dan konsumen yang bermigrasi ke Windows 7," kata Al Hilwa, analis IDC seperti dilansir PCAdvisor, Sabtu (18/9/2010).

Sementara itu, Ray Valdes, anali Gartner mengatakan ini adalah kelemahan utama dari strategi IE9,"Dan ini merupakan kesempatan bagi pesaing untuk terus menggerus pangsa pasar IE," katanya.

Microsoft memang belum sepenuhnya merilis versi final. Jadi masih ada kesempatan bagi raksasa Software tersebut untuk mempertimbangkan pengguna XP.

IE9 versi beta yang baru diluncurkan diklaim memiliki kemampuan untuk mengubah website apapun menjadi sebuah aplikasi di taskbar Windows. Website-website tersebut tergabung di taskbar, sehingga memungkinkan para penggunanya menggunakan opsi satu klik untuk mengakses situs-situs favorit mereka.

Spekulasi yang berkembang, menyebutkan bahwa IE9 versi final pada April 2011.
Read rest of entry

5 Fakta Menarik Tentang Mario Bros

Mario Bros, boleh jadi sebagai salah satu ikon yang istimewa dari Nintendo. Kehadirannya selama 25 tahun pun memiliki arti tersendiri di kalangan gamer. Namun sedikitnya ada 5 fakta menarik tentang karakter tersebut yang belum banyak diketahui.

Di awal kemunculannya pada tahun 1985, game Mario Bros sudah menunjukan prestasi yang mencengangkan. Tercatat, penjualannya yang mencapai 40 juta kopi membuatnya sebagai game Super Mario terlaris sepanjang masa.

Sejak saat itu sosok Mario mulai mulai bermunculan di sejumlah judul game. Ada kalanya ia berperan sebagai dokter, arkeolog, pembalap, hingga pemain golf. Pantas saja jika sosok Mario begitu akrab dengan para gamer.

Berikut 5 fakta menarik yang belum diketahui bayak gamer tentang Mario Bros :
  1. Nama belangkang Mario adalah Mario, hal ini diketahui pada saat kemunculannya pertama kali dalam game Donkey Kong di tahun 1981.
  2. Nama resmi Mario baru dikemukakan setelah game Donkey Kong Jr, yang pada saat itu ia berperan sebagai penjahat.
  3. Mario tidak hanya sebagai karakter paling laris sepanjang masa, namun ia juga tergolong yang paling produktif. Berdasarkan catatan Guinness World Records Edisi 2008, Mario telah hadir di 116 game dengan judul berbeda.
  4. Suara khas Mario yang agak melengking diisi oleh aktor Charles Martinet.
  5. Game Super Mario Bros yang telah diluncurkan di Jepang pada 1986, baru bisa dinikmati gamer di negara barat pada tahun 2007. Itu pun berganti judul menjadi  Super Mario Bros.: The Lost Levels. 
Read rest of entry

Jumat, 03 September 2010

AVerLife Extreme Vision, Nikmatnya Berinternet via TV

Mengakses internet kini tak hanya bisa dilakukan melalui ponsel atau PC. AVerMedia membuat produk agar pengguna bisa menonton YouTube, mengecek email, bercengkrama dengan teman melalui Facebook atau Twitter, hanya berbekal TV rumahan biasa.

Bagi kalangan umum mungkin nama AVerMedia tidaklah terlalu akrab. Sebagai informasi, perusahaan yang berdiri sejak tahun 1990 ini merupakan produsen perangkat teknologi multimedia yang cukup populer di Amerika. Beberapa produk yang dihasilakannya seperti: TV Tuner, Dongle TV Digital ataupun Analog dan FM radio, serta Converter PC to TV.

Seiring makin kayanya konten internet saat ini, AVerMedia membuat sebuah produk bernama AVerLife Extreme Vision Media Player. Produk berbentuk kotak hitam ini memungkinkan pengguna TV rumahan biasa menikmati konten-konten populer internet saat ini.

Media Player ini memiliki beberapa komponen dalam box yang dimilikinya. Selain kotak playernya sendiri, dalam box masih terdapat power adaptor, kabel composite, kabel komponen, kabel HDMI, remote control, serta buku manual.

Kebetulan televisi yang digunakan detikINET sudah mendukung port HDMI. Alhasil proses instalasi pun tidak terlalu ribet karena hanya menggunakan satu kabel saja. Pengguna yang memiliki input kabel RCA pun dapat memasangnya. Media player ini juga mendukung kabel component untuk kualitas yang lebih sempurna.

Berikut adalah beberapa langkah instalasi AVerLife hingga terpreview dengan jelas di TV:
  • Hubungkan kabel HDMI antara player dengan TV
  • Masukan kabel LAN pada player
  • Tancapkan power adaptor
  • Nyalakan AverLife Player, dengan memilih input HDMI pada TV

Jika proses diatas sudah benar dilakukan maka tampilan AVerMedia bakal muncul pada TV. Nah, saat ini terjadi, segera atur setting jaringan LAN melalui: Setup Main Menu > Network Setup > IP Setup.

Saat koneksi internet telah terhubung, sebaiknya segera upgrade firmware dengan memilih opsi: Setup Main Menu > Version > Firmware Upgrade.

Read rest of entry

Kamis, 02 September 2010

Percakapan Digital di Luar Facebook dan Twitter

Dua lontaran tadi tidak saya dapatkan di Twitter maupun dinding Facebook melainkan di halaman 12A Pos Kota, Rabu 1 September 2010. Tiba-tiba saya tersadarkan oleh satu hal: konversasi khalayak tak hanya berlangsung di media baru tapi juga tetap berjalan dalam media lama (kertas).

Tentu ada bedanya. Di jagat online, apa yang muncul di public timeline, dan tak diproteksi oleh si penulis, dapat dibaca siapa saja dan dikomentari oleh orang lain secara lebih lekas.

Bukan hanya itu. Orang lain pun dapat menyebarkannya, mempreteli bagian yang perlu, lalu mengemas ulang sebagai konten di media baru. Dan ujung dari semua itu adalah pengarsipan dan pencarian oleh mesin pencari.

Internet telah membangun khazanahnya sendiri dan tak dapat dihentikan kecuali oleh rezim yang memutuskan semua akses warganya  ke internet – tapi itu pun harus berhadapan dengan dunia luar dan selundupan teks dalam format apapun.

Memberi kesempatan kepada sebanyak mungkin orang (yang melek huruf) untuk membangun khazanah pengetahuan adalah sesuatu yang baru dan menggairahkan dalam sejarah peradaban. Internet memberikan itu.

Dalam kasus media lama, yaitu Pos Kota versi cetak, para pengguna rubrik "Mau Ngucapin Selamat?" menggunakan SMS. Sebagian besar mencantumkan nomor ponselnya secara lengkap. Karena nomor ponsel adalah bagian dari identitas, maka yang dilakukan pengirim SMS di ranah publik itu tak beda dengan yang dilakukan di Facebook. Bedanya, di Facebook belum tentu menampilkan ponsel. Yang penting ada pernyataan diri.

Yang pasti proses digital penyampain pesan telah ditempuh. Dari ponsel pengguna, ke SMS gateway, lalu komputer editor akhir,  lantas ke komputer desktop publishing, dan seterusnya, dan akhirnya media pemuatnya dibawa oleh loper bersepeda.

Lama, kan? Balasan dari pembaca hanya bisa via editor atau langsung ke ponsel "pencurhat". Cara yang pertama akan bertemu filter, belum tentu dimuat. Cara yang kedua tidak akan muncul di ranah publik.

Sebagai rubrik, sebelum ada SMS, pengiriman salam ini biasa. Artinya sejak awal memang banyak orang membutuhkan konversasi publik. Isinya boleh sekadar menanya kabar, dengan bumbu mendayu maupun cengengesan.

Apa hubungannya dengan media sosial? Kebutuhan akan konversasi ini yang bisa membantu kita menjelaskan kepada orang luar kenapa Facebook dan Twitter cepat merasuki kehidupan masyarakat Indonesia. Bahkan Facebook dan Twitter, selain Yahoo! Messenger, sudah menjadi fitur yang wajib diiklankan dalam ponsel murah meriah di bawah Rp 400.000.
Read rest of entry

Jumat, 27 Agustus 2010

8 Langkah Mendepak Virus Pengeploitasi Celah Windows

Kehadiran virus W32/VBWorm.BEUA atau yang lebih dikenal sebagai virus shortcut yang mengeksploitasi celah keamanan terbilang cukup meresahkan. Sebab, meski berlabel virus lokal, ia tidak hanya memanfaatkan keteledoran pengguna. Namun telah 'naik kelas' dengan menerobos celah keamanan Windows.

Simak 8 langkah praktis untuk mendepak virus yang mampu mengubah folder yang ada di dalam USB flash disk menjadi shortcut tersebut, menurut Adang Jauhar Taufik, analis dari Vaksincom:

Read rest of entry

Pemuda Mesir Bikin Jejaring Islami

Sekelompok pemuda asal Mesir membesut "Facebook" yang ditujukan bagi umat muslim. Mengusung nama ikhwanbook.com, situs jejaring sosial ini sengaja dibuat untuk mempromosikan Islam moderat dan menunjukkan identitas sang pembuat.
Situs yang baru akan resmi diluncurkan bulan depan ini dilaporkan telah berhasil menggaet 5.000 anggota baru pada masa uji coba.
"Teknologi tidak dilarang bagi siapapun," kata salah satu anggota gerakan, Mohammed Mursi. "Kami menggunakan internet untuk mempermudah komunikasi dan menjelaskan siapa kami dan apa yang kami inginkan," tambahnya.

Gerakan kelompok ini diketahui telah meluncurkan situs-situs lain yang menyerupai situs berbagi video YouTube dan sebuah ensiklopedia online seperti Wikipedia.

"Ini (ikhwanbook.com-red) bukan seperti Facebook. Facebook memberikan efek negatif," ujar Abdoelmoneim Mahmud, sosok yang cukup dekat dengan gerakan tersebut. Jejaring sosial Facebook dan mikroblogging Twitter sering disebut-sebut tak sepaham dengan kaum muslim di sejumlah negara.

share :: detikInet
Read rest of entry

Kamis, 26 Agustus 2010

Gmail Bisa Dipakai Untuk Telepon

TEMPO Interaktif, Jakarta - Layanan surat elektronik milik Google, Gmail hari ini meluncurkan fitur barunya. Mereka menambahkan fitur yang memungkinkan pengguna dan pemilik akun Gmail untuk menelepon langsung dari komputer mereka.

"Mulai hari ini Anda dapat menelepon rekan Anda langsung dari Gmail," kata Robin Schriebman, insinyur perangkat lunak di Google di blog Google inc.

Fitur baru ini berbeda dengan Google voice atau video chat yang lebih dulu ada yang hanya bisa digunakan antar sesama pengguna Gmail. Fitur baru ini memungkinkan pengguna untuk menekan nomor telepon mana pun ke seluruh dunia baik telepon genggam maupun telepon rumah. Dengan Google ini, Google berusaha menyaingi Skype.

Menurut Schriebman fitur ini sudah diuji coba secara internal dan hasilnya cukup memuaskan dalam segala situasi. "Mulai dari menelepon sebuah restoran, maupun menelepin dari daerah yang dikenal dengan sinyal yang jelek," kata Schriebman.

Google akan mengenalkan fitur baru ini kepada seluruh penggunannya secara bertahap. Google membutuhkan beberapa hari agar seluruh pengguna Gmail di seluruh dunia bisa menggunakan fitur ini.

Para pengguna Gmail saat ini bisa menelepon ke Amerika Serikat dan Canada gratis sampai akhir tahun depan. Google juga berjanji akan menerapkan tarif murah bagi pengguna yang akan menelepon Inggris, Prancis, Jerman, Cina dan Jepang. Sebelumnya Gmail sudah mengenalkan percakapan dan video chat sesama pengguna Gmail.
Read rest of entry

Membuka 4 Google dalam 1 Browser dengan 4 Kolom


ini ni skrinsutnya.
jadi bisa buka 4 tab sekaligus dalam 1 tampilan. udah bekerja di mozilla firefox.
ini linknya http://www.googlegooglegooglegoogle.com.br/
Read rest of entry

Jumat, 20 Agustus 2010

10 Hal yang Jadi Idaman Pecinta Teknologi

Fasilitas Teknologi yang lebih baik menjadi idaman pecinta teknologi saat ini. Apakah sebenarnya hal-hal tersebut? Simak ulasannya pada postingan di bawah ini.
Berikut 10 hal yang mungkin bisa terjadi dan diidam-idamkan pecinta teknologi :
  1. Laptop Cepat dan Murah
    Laptop seharga Rp 1 atau 2 jutaan, dan tentunya dengan spesifikasi yang wah, seperti processor Intel i7, layar 14 inch, VGA sekelas Nvidia GTX 275, memori 4GB dan harddisk 1TB... Tipis dan ringan juga tentunya...
  2. Flashdisk 1 TB yang Murah
    Dengan flashdisk kapasitas segitu besarnya, dapat menyimpan jutaan lagu dan ribuan video yang tentunya dengan harga yang murah pula, Rp 100.000,00 katakan.
  3. Sistem Operasi Windows Gratis
    Tidak perlu bayar lisensi software Windows lagi, tidak perlu dikejar-kejar polisi atau BSA lagi... Tidak perlu ada bajak membajak lagi, dunia pasti sangat indah kalau Windows bisa gratis...
  4. Internet yang Bisa Diajak
    Lihat video HD streaming, lihat siaran berita streaming, download hitungan detik... buka apapun di internet hitungan seper-sekian detik... Hidup terasa lebih nikmat...
  5. Internet Gratis Dimana Mana
    Tak perlu harus ke Starbuck atau Dunkin Donut untuk dapat internet gratis. Ke pantai bisa internet gratis, ke puncak bisa internet gratis, beol di WC-pun bisa internetan dengan gratis,dengan koneksi dewa tentunya...
  6. Menelepon GRATIS
    Banyak operator yang saat ini memang sudah menawarkan telepon atau sms gratis atau setidaknya bayar Rp. 1,- Tapi kapankah telepon bener-bener bisa gratis? Saya rasa Ini cuma mimpi di siang bolong... Tapi jangan menyerah karena kalau internet sudah gratis, maka kita bisa pakai IP Phone untuk neleponnnn...
  7. Komputer / Robot yang Bisa Bicara seperti "Chobit"
    Kalau Anda yang pernah menonton film animasi Chobit, tentu sangat tertarik sekali ingin memiliki robot cantik, imut, dan pintar. Mungkin impian Anda akan segera terwujud... tapi kalau tidak tunggu 100 tahun lagi, Anda akan dijajah robot seperti film Terminator... 
  8. Pengganti Baterai dan Sumber Listrik Lainnya
    Tentunya penggemar teknologi paling benci kalau gadget yang dipakai 'Low Bat' atau ketika di rumah atau kantor mati lampu. Bayangkan kalau di masa depan ada rumah yang punya teknologi atom bisa ngecharge dari energi matahari, atau laptop atom yang dicharge satu jam bisa dipakai 1 minggu, pasti akan terasa nyaman hidup manusia...
  9. Virtual Reality, Matrix & Teleport
    Kalau Anda penggemar film Star Trek, Matrix, Johnny Mnemonic dan sejenisnya pasti takjub kalau di masa depan teknologi di film tersebut bisa menjadi kenyataan. Bayangkan Anda ke Mesir hanya hitungan detik, tidak perlu ke sekolah lagi karena otak Anda dilengkapi dengan harddsik dimana pengetahuan atau ilmu yang ingin dipelajari tinggal diloading saja...
  10. Ponsel Gratis
    Konsep ini mungkin bisa terwujud bila didalam ponsel akan ada iklan dan pemakai harus membeli produk atau memakai layanan tertentu yang diwajibkan oleh operator... Bisa saja Anda dapatkan ponsel gratis sekarang, kalau memang Anda lagi beruntung memenangkan hadiah atau 'lucky draw'...
     
 Apakah anda juga mengidamkannya?
Read rest of entry

Kamis, 19 Agustus 2010

Keanehan Microsoft Windows











  • Tidak ada seorangpun yang dapat membuat sebuah folder dengan nama "Con" - Coba kalian buat di mana saja di hard disk anda, sebuah folder dengan nama "Con" (tanpa tanda kutip). Klik saja di sembarang tempat sub-menu new folder. Kemudian coba anda namain folder tersebut dengan nama "Con". Anda akan menyadari bahwa folder tersebut tidak akan bernama "Con", melainkan "New Folder"..


  •  Coba anda buka Notepad. Kemudian coba ketik "kamu dan aku teman" lalu save dan exit. Setelah itu, anda buka kembali file tersebut dan apa yang anda ketik tidak muncul..


  • Coba ketik di MS Word: "=rand(200,99)" (tanpa tanda kutip) dan saksikan keajaiban..

Read rest of entry
 

My Blog List

Followers

Recommended Gadget

  • ads
  • ads
  • ads
  • ads

Masieh Adha Adjah Copyright © 2009 Gadget Blog is Designed by Ipietoon Sponsored by Online Business Journal